Sunday, October 16, 2011

Cara Membuat Masakan Daun Ubi Tumbuk Khas Tapanuli Selatan


Sayur Daun Ubi Tumbuk ini selain enak pasti sangatlah enak karena bahan – bahannya memang alami, memang kelihatan mudah memasak daun ubi tumbuk ini, tapi untuk orang yang belum pernah menyoba memasak akan terasa sulit.
Disini saya akan memberikan resep membuat daun ubi tumbuk, sebagai berikut :




Bahan – Bahan :
  • Ø  1 ikat daun singkong ( sekitar 200 gram )
  • Ø  500 ml santan cair
  • Ø  2 ekor limbat / saleh, potong menjadi beberapa bagian
  • Ø  150 ml santan kental
  • Ø  1 batang kecombrang ( honje ), potong – potong
  • Ø  30 gram tekokak, memarkan
  • Ø  1 batang sereh, memarkan
  • Ø  2 sdt garam
  • Ø  1 sdt gula pasir

Bahan yang di haluskan :
  • Ø  6 butir bawang merah
  • Ø  5 buah cabai merah keriting
  • Ø  2 cm lengkuas
  • Ø  4 cm kunyit
  • Ø  3 cm jahe
Cara Membuatnya :


  1. Rebus daun singkong sampai matang dan empuk. Angkat dan tiriskan, tumbuk daun singkong sampai hancur dan sisihkan ke tempat wadah yang bersih.
  2. Masak santai cair, bumbu halus, kecombrang, tekokak, dan serai sampai harum dan mendidih, aduk pelan-pelan sehingga santai tidak hancur.
  3. Setelah mendidih, masukkan ikan limbat, daun singkong tumbuk, dan gula pasir. Tuangkan santan kental.
  4. Masak diatas api kecil sambil diaduk semuanya matang dan kuah agak kental. Lalu angkat.
*. Ikan Limbat / saleh : Ikan lele yang diasapi sampai kehitaman
Silakan mencoba untuk membuatnya,,pasti kalau sudah mencoba untuk membuatnya
dan dimakan, pasti terasa sangat enak dan maknyyuss.. J








No comments:

Post a Comment